Archives
-
Prosiding Seminar Rekayasa Teknologi (Semrestek) 2024
Seminar Rekayasa Teknologi (SEMRESTEK) merupakan seminar nasional tahunan untuk mempertemukan ilmuwan, akademisi, periset, perekayasa, praktisi industri dan kalangan pemerintah untuk saling bertukar informasi dan berbagi pengalaman guna menjawab tantangan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dinamis. Pembangunan perkotaan yang pesat dan tantangan lingkungan yang semakin mendesak menuntut adanya pendekatan baru dalam perencanaan dan pengelolaan kota. Konsep pembangunan berkelanjutan menjadi semakin penting, seiring dengan meningkatnya kesadaran akan dampak perubahan iklim, keterbatasan sumber daya alam, serta kebutuhan untuk menciptakan lingkungan perkotaan yang layak huni dan efisien. Dalam era globalisasi dan urbanisasi yang semakin pesat, tantangan pembangunan perkotaan menjadi isu yang mendesak untuk ditangani. Perkotaan modern dihadapkan pada berbagai permasalahan seperti kemacetan lalu lintas, polusi udara, akses air bersih, kemiskinan, hingga ketimpangan sosial. Sebagai respons terhadap tantangan ini, PBB melalui Sustainable Development Goals (SDGs) menetapkan tujuan pembangunan berkelanjutan yang salah satunya adalah SDG 11, yaitu "Membangun Kota dan Pemukiman yang Inklusif, Aman, Tangguh, dan Berkelanjutan".
-
Prosiding Seminar Rekayasa Teknologi (Semrestek) 2023
Seminar Rekayasa Teknologi (SEMRESTEK) 2023 merupakan seminar nasional tahunan untuk mempertemukan ilmuwan, akademisi, periset, perekayasa, praktisi industri dan kalangan pemerintah untuk saling bertukar informasi dan berbagi pengalaman guna menjawab tantangan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dinamis.
Kota telah bertransformasi menjadi kekuatan yang mendorong pertumbuhan ekonomi, pembangunan, dan kemakmuran populasi manusia yang berkelanjutan. Kehadiran kota mendorong inovasi, konsumsi, dan investasi baik di negara maju maupun berkembang. Pertumbuhan ekonomi ini mempercepat migrasi dari desa ke kota. Namun, masalah yang ditemukan antara lain degradasi lingkungan, kemacetan lalu lintas, infrasturktur perkotaan yang tidak memadai, dan kurangnya layanan dasar seperti pasokan air, sanitasi, dan pengolahan limbah masih menjadi tantangan dalam mempertahankan pertumbuhan ekonomi untuk menciptakan kota layak huni yang berkelanjutan untuk semua yang dihadapi khususnya di Asia dan Pasifik saat ini. Berangkat dari isu, permasalahan dan tantangan perkotaan dunia tersebut menjadi dasar tema pada SEMRESTEK 2023 yaitu “Model Futuristik Kota Berkelanjutan”. Kegiatan ini juga turut andil dalam bagian dari 17 Goals SDGs khususnya pada tujuan SDGs No. 4 (Quality Education); No.6 (Clean Water and Sanitation); No.7 (Affordable and Clean Energy); No.9 (Industry Innovation, and Infrastructure); No.11 (Sustainable Cities and Communities) dan No. 12 (Responsible Consumption and Production).
-
Prosiding Seminar Rekayasa Teknologi (Semrestek) 2022
Seminar Nasional Rekayasa Teknologi (SEMRESTEK) 2022 merupakan seminar nasional tahunan untuk mempertemukan ilmuwan, akademisi, periset, perekayasa, praktisi industri dan kalangan pemerintahan untuk saling bertukar informasi dan berbagi pengalaman guna menjawab tantangan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dinamis.
Kondisi pandemi covid-19 yang terjadi di seluruh belahan dunia mengakibatkan keterbatasan aktifitas telah memberikan dampak nyata terhadap kehidupan ekonomi, sosial, budaya, tak terkecuali pada sektor industri dan pendidikan. Sektor pendidikan dan industri juga dipaksa untuk melakukan inovasi-inovasi baik dalam perencanaan, proses pelaksanaan, sasaran capaian yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi di tengah wabah covid19. Di tengah isu pandemi covid- 19 disertai dengan berkembangnya industri cerdas (smart Industry), maka bukan hal yang berlebihan apabila diselenggarakan diskusi ilmiah mengenai smart and sustainable industry.
-
Prosiding Seminar Rekayasa Teknologi (Semrestek) 2021
Seminar Nasional Rekayasa Teknologi (SEMRESTEK) 2021 merupakan seminar nasional tahunan untuk mempertemukan ilmuwan, akademisi, periset, perekayasa, praktisi industri dan kalangan pemerintah untuk saling bertukar informasi dan berbagi pengalaman guna menjawab tantangan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dinamis. Kondisi pandemi COVID-19 yang terjadi saat ini menyebabkan sektor pendidikan dan industri melakukan inovasi-inovasi baik dalam perencanaan, proses pelaksanaan, dan penentuan sasaran capaian dalam programnya yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi di tengah wabah pandemi COVID-19. Oleh karena itu, sektor pendidikan dan industri melakukan inovasi yang terfokus dalam isu teknologi yang ramah lingkungan (green technology) sehingga dapat dijadikan sebagai inovasi riset dan teknologi dalam pengembangan industri berkelanjutan. Kondisi ini juga merupakan sikap respon terhadap kondisi yang terjadi dan perkembangan terkini di bidang riset dan teknologi industri hijau yang pada hasil akhirnya bermuara pada pengembangan industri secara berkesinambungan.
-
Prosiding Seminar Rekayasa Teknologi (Semrestek) 2020
Seminar Nasional Rekayasa Teknologi (SEMRESTEK) 2020 merupakan seminar nasional tahunan untuk mempertemukan ilmuwan, akademisi, periset, perekayasa, praktisi industri dan kalangan pemerintahan untuk saling bertukar informasi dan berbagi pengalaman guna menjawab tantangan Inovasi Riset & Teknologi Untuk Pengembangan Industri Berkelanjutan. SEMRESTEK 2020 mengambil tema Inovasi Riset dan Teknologi Untuk Pengembangan Industri Berkelanjutan.
-
Prosiding Seminar Rekayasa Teknologi (Semrestek) 2019
Seminar Nasional Rekayasa Teknologi (SEMRESTEK) 2019 adalah seminar nasional untuk mempertemukan ilmuwan, akademisi, periset, praktisi industri dan pemerintah untuk saling bertukar dan berbagi pengalaman guna menjawab tantangan mengenai konsep Green Technology dalam memenuhi kebutuhan sumber energi nasional.
-
Prosiding Seminar Rekayasa Teknologi (Semrestek) 2018
Seminar Nasional Rekayasa Teknologi (SEMRESTEK) 2018 adalah seminar nasional untuk mempertemukan ilmuwan, akademisi, periset, praktisi industri dan pemerintah untuk saling bertukar dan berbagi pengalaman guna menjawab tantangan mengenai konsep Green Technology dalam memenuhi kebutuhan sumber energi nasional. Dengan seminar ini diharapkan akan muncul solusi untuk tetap menjaga ketersediaan sumber energi konvensional dengan mengedepankan penggunaan sumber energi berbasis energi baru terbarukan.