Pengaruh Corporate Governance dan Pandemi Covid 19 terhadap Integritas Laporan Keuangan

Authors

  • Tri Jufita Universitas pancasila
  • Zumratul Meini Universitas Pancasila

Keywords:

Integritas Laporan Keuangan, Kepemilikan Institusional, Komite Audit, Pandemi Covid-19

Abstract

Hasil penelitian menunjukkan kepemilikan institusional berpengaruh positif terhadap integritas laporan keuangan. Hal ini menunjukkan bahwa keberadaan investor institusional yang menaruh saham relatif besar dalam perusahaan memiliki sikap monitoring terhadap perilaku manajer untuk mengantisipasi manipulasi yang mungkin dilakukan dan menjaga konservatisme sehingga dapat meningkatkan integritas laporan keuangan. Selanjutnya, kepemilikan manajerial berpengaruh positif terhadap integritas laporan keuangan diduga karena manajemen mempunyai tanggung jawab yang lebih besar dalam menjalankan usaha
sehingga dapat menyajikan secara wajar informasi laporan keuangan dan fakta ekonomi yang terjadi, yang akan meningkatkan kebenaran laporan keuangan. Komite audit berpengaruh positif terhadap integritas laporan keuangan diduga karena Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 55 Tahun 2015, pihak ekstern yang independen seperti komite audit sangat penting dalam bertugas dapat membantu pihak dewan komisaris untuk memonitor proses pelaporan keuangan. Temuan baru yang dihasilkan dari penelitian ini adalah dimana kondisi pandemi Covid-19 berpengaruh positif terhadap integritas laporan keuangan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada masa pandemi terjadi penurunan kondisi perekonomian yang mengakibatkan ketidakpastian laba pada perusahaan yang menyebabkan konservatisme pada masa pandemi Covid-19 semakin meningkat. Hal ini dikarenakan perusahaan akan mendahulukan pengakuan kewajiban dibandingan dengan pengakuan asset atau laba. Dari bukti empiris yang telah ditemukan, dengan demikian dapat disimpulkan bahwa peran corporate governance telah membantu peningkatan integritas laporan keuangan dan kondisi pandemi Covid-19 tidak serta merta menyebabkan perusahaan melakukan tindakan yang agresif, namun tetap konservatif yang mungkin disebabkan pada sektor manufaktur ini perusahaan tidak terlalu terdampak oleh kondisi pandemi Covid-19. Adapun saran yang dapat dipertimbangkan bagi penelitian selanjutnya, penelitian lebih lanjut dengan tema yang sejenis sebaiknya memperluas jumlah sampel penelitian dengan memperluas sektor perusahaan yang menjadi objek penelitian, penggunaan beberapa jenis industri dapat menguatkan nilai penelitian sekaligus dapat menganalisis apakah terdapat perbedaan penelitian pada industri yang berbeda dan dari hasil ini diharapkan kedepannya untuk bisa menjadi pertimbangan bagi pihak perusahaan agar dapat memperhatikan faktor internal perusahaan yang dapat mempengaruhi integritas laporan keuangan.
Kata Kunci : Integritas Laporan Keuangan, Kepemilikan Institusional, Kepemilikan Manajerial, Komite Audit, dan Pandemi Covid-19

Downloads

Published

2022-09-29

Issue

Section

Articles