Edukasi Pengelolaan Keuangan Keluarga Nelayan Di Kota Cilegon

Authors

  • Khalida Utami Universitas pancasila
  • Lailah Fujianti Universitas Pancasila
  • Harimurti Wulandjani Universitas Pancasila
  • Tryas Chasbiandani Universitas Pancasila
  • Rhena Yuni Junita Universitas Pancasila
  • Fadhan Ramadhan Universitas Pancasila

Keywords:

Pengabdian Masyarakat, Nelayan, Cilegon

Abstract

Pengabdian dilakukan didahului dengan survei awal lokasi. Survei ini bertujuan untuk memperoleh pemetaan tentang kondisi Kecamatan Ciwanda. Hasil pemetaan digunakan sebagai input dalam penentuan materi pengabdian yang akan dilakukan. Survei awal dilakukan 25 September 2021. Pengabdian Masyarakat dengan melakukan pelatihan atau edukasi tentang pengelolaan
keuangan keluarga. Pengabdian diselenggarakan pada tanggal 7 – 9 Oktober 2019. Pengabdian dilaksanakan oleh tim pengabdian Fakultas Ekonomi Universitas Pancasila terdiri dari dosen dan mahasiswa. Pelatihan dilaksanakan di Kantor Camat Ciwanda Cilegon. Pelaksanaan di awali dengan sejumlah sambutan. Sambutan dari Pemda Kecamatan Ciwanda dilakukan oleh Pak Camat Agus Ariyadi, S.STP, M.Si dan sambutan dari tim pengabdian diwakili ibu Dr. Lailah Fujianti., S.E., Ak., CA. Pemberian Edukasi atau pelatihan pengelolaan berjalan lancar. Para peserta mengikuti secara seksama dan mendapat antusias dari warga Kecamatan Ciwanda. Pencatatan keuangan bagi keluarga untuk mengatur keuangan keluarga, untuk mengurangi pengeluaran yang bersifat konsumtif sehingga kebutuhan primer, sandang dan pangan bagi kelurga dapat terpenuhi. Cara ke dua yaitu memperkenalkan bagaimana cara pencatatan keuangan keluarga. Pencatatan dilakukan dengan mencatat semua penerimaan sesungguhnya dan pengeluaran setiap hari. Hal ini dimaksudnya agar dapat diketahui keuangan keluarga dibelanjakan kemana saja.  Setelah dilakukan pelatihan selanjutnya di edarkan kuesioner untuk mengetahu tingkat kepuasan mitra masyarakat nelayan dengan materi yang diberikan. Evaluasi pelaksanaan pengabdian dilakukan dengan memberikan kuesioner dengan daftar pertayaan dengan skala linkert seperti tabel 3.3 di atas. Hasil evaluasi menunjukkan 89 % yaitu sangat puas 53 % dan puas 36 %. Survey pendahuluan sebelun dilakukan pengabdian dilakukan pada tanggal 25 September 2021. Pengabdian dalam bentuk Edukasi pengelolaan keuangan dilakukan pada tanggal 7 Oktober 2021. Edukasi dilakukan dalam bentuk pelatihan yang berlokasi di Kantor Camat Ciwanda Kota Cilegon. Pelaksanaan diikuti secara antusias oleh perwakilan keluarga. Bentuk pengelolaan keuangan yang diberikan adalah penyusunan anggaran penerimaan dan pengeluaran keuangan keluarga dan pencatatan penerimaan dan pengeluaran keuangan keluarga. Hasil evaluasi kepuasan peserta pengabdian dari hasil kuesioner yaitu sebesar 89 % menyatakan puas Materi edukasi pengelolaan keuangan keluarga yang diberikan kepada mitra keluarga nelayan yaitu pencatatan secara manual. Pencatatan secara manual merepotkan ibu-ibu atau menyita waktu ibu-ibu sehingga disarankan pengabdian selanjutnya dengan memperkenalkan aplikasi handphone sebagai media pencatatan keuangan.
Kata Kunci : Pengabdian Masyarakat, Nelayan, Cilegon

Downloads

Published

2022-09-29

Issue

Section

Articles