ANALISIS PENGARUH HARGA DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DAN DAMPAKNYA TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN PRODUK SKINCARE GARNIER MEN DIKALANGAN MAHASISWA PRIA FEB UNIVERSITAS PANCASILA

Authors

  • Dina Amelia Putri Rahayu Universitas pancasila
  • Iha Haryani Hatta Universitas Pancasila
  • Erwin Permana Universitas Pancasila

Keywords:

Harga, Kualitas Produk, Keputusan Pembelian, Loyalitas Pelanggan

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh harga dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian dan dampkanya terhadap loyalitas pelanggan produk skincare Garnier Men dikalangan mahasiswa pria FEB Universitas Pancasila. Penentuan jumlah sampel menggunakan rumus Sugiyono serta teknik analisis menggunakan purposive sampling. Teknik analisis data menggunakan structural equation modeling Partial Least Square (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh langsung harga terhadap keputusan pembelian dan tidak terdapat pengaruh langsung kualitas produk terhadap loyalitas pelanggan. Terdapat pengaruh langsung kualitas produk terhadap keputusan pembelian dan loyalitas pelanggan terhadap keputusan pembelian. Tidak terdapat pengaruh langsung harga terhadap loyalitas pelanggan melalui keputusan pembelian, serta kualitas produk terhadap loyalitas pelanggan melalui keputusan pembelian.

Kata Kunci: Harga, Kualitas Produk, Keputusan Pembelian, Loyalitas Pelanggan.

Downloads

Published

2024-09-29

Issue

Section

Articles